Silabus Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti (PAK) SMP Kelas 7 8 9 Kurikulum 2013 Tahun 2017

Silabus Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti (PAK) SMP Kelas 7 8 9 Kurikulum 2013 Tahun 2017 merupakan acuan bagi guru dalam melakukan pembelajaran agar siswa mampu mempraktikkan ajaran agama Khonghucu dengan melakukan pembiasaan, penghayatan, dan pengamalan dalam kehidupan sehari-hari. Pendidikan agama Khonghucu diberikan sebagai bimbingan/tuntunan manusia untuk dapat hidup menempuh Jalan Suci, yaitu agar dapat hidup selaras dengan Watak Sejati yang telah difirmankan/dikodratkan Tian kepadanya, mengerti, dan dapat menjalankan tugas kewajiban hidup sebagaimana layaknya manusia.

Pendidikan Agama Khonghucu diharapkan menghasilkan manusia berbudi luhur (Junzi) yang mampu menggemilangkan Watak Sejatinya, mengasihi sesama dan berhenti pada Puncak Kebaikan. Dalam kehidupan kesehariannya diharapkan mampu berhenti pada Tempat Hentian sesuai dengan kedudukannya sehingga mampu memuliakan lima hubungan kemanusiaan (Wulun), yaitu: hubungan antara orang tua dengan anak, hubungan antara pimpinan dengan pengikut, hubungan suami dengan istri, hubungan kakak dengan adik, hubungan kawan dengan sahabat.

Kompetensi, materi, dan pembelajaran pada Silabus Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti dikembangkan melalui pertimbangan kepentingan hidup bersama secara damai dan harmonis (to live together in peace and harmony). Pembelajaran dilaksanakan berbasis aktivitas pada kegiatan intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler. Penumbuhan dan pengembangan sikap dilakukan sepanjang proses pembelajaran, pembiasaan, keteladanan, dan pembudayaan untuk mengembangkan karakter siswa lebih lanjut. Sekolah sebagai taman yang menyenangkan untuk tumbuh berkembangnya pengetahuan, keterampilan, dan sikap siswa yang menempatkan pengetahuan sebagai perilaku (behavior), tidak hanya berupa hafalan atau verbal.
Silabus Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti (PAK) SMP Kelas 7 8 9 Kurikulum 2013 Tahun 2017

Silabus Kurikulum 2013 Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti (PAK) SMP Kelas 7 8 9 Tahun 2017

Kurikulum 2013 menekankan pada dimensi pedagogik modern dalam pembelajaran, yaitu menggunakan pendekatan ilmiah. Pendekatan ilmiah (scientific approach) dalam pembelajaran sebagaimana dimaksud meliputi mengamati, mengamati, menanya, menalar, mencoba, membentuk jejaring untuk semua mata pelajaran. Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti berfokus pada pembentukan karakter siswa menuju pribadi yang luhur mulia (Junzi).

Siswa diharapkan mampu menjadi remaja yang memiliki karakter dan kepribadian yang luhur mulia. Mampu berpikir kritis, kreatif, dan inovatif yang dilandasi dengan keyakinan bahwa manusia memiliki potensi untuk menjadi manusia luhur dan mulia sebagaimana yang dikehendaki Tian.
Pendidikan Agama Khonghucu menetapkan akhlak mulia dan etika sebagai landasan dasar pengembangan nilai-nilai karakter. Landasan dasar yang paling utama adalah (keyakinan) tentang ke Maha-Esaan Tuhan sebagai sumber utama bagi kesatuan nilai-nilai yang berlaku bagi satu kesatuan manusia dan alam semesta.

Dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila, perlu menjadi sarana utama pembudayaan nilai-nilai pemersatu (perekat) bangsa. Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti tidak terbatas pada pengetahuan secara verbal saja, namun juga harus dilaksanakan melalui pembiasaan, refleksi, dan aktualisasi diri siswa dalam pembelajaran intrakurikuler, ekstrakurikuler, dan pembudayaan nilai-nilai akhlak atau karakter di sekolah. Proses pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti bukan sekedar menghafalkan informasi mengenai fakta, konsep, dan prinsip-prinsip agama saja, melainkan sebagai pemaknaan terhadap pengalaman siswa dalam kehidupan sehari-hari. Makna-makna yang diajarkan agama tersebut akan menjadi pengarah dan pengendali perilaku siswa sehari-hari.

Itulah sekilas yang dapat Admin jelas pada kesempatan kali ini mengenai informasi Silabus SMP Kelas VII VIII IX K13 Tahun 2017 untuk Mata Pelajaran Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti . Untuk lebih lengkap mengenai tersebut beserta link download file lengkapnya di bawah ini.
Download Silabus Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti (PAK) SMP Kelas 7 8 9 Kurikulum 2013 Tahun 2017

Post a Comment

0 Comments